Kamis, 26 Mei 2022

HALAL BIHALAL PHTULUNGAGUNG 2022



Halo Guyss... 

Puji syukur kehadirat Allah Subhanahu wa taa’la yang telah memberikan kami berbagai macam nikmat, sehingga aktivitas hidup ini banyak diberikan keberkahan. Dengan kemurahan yang telah diberikan oleh Allah Subhanahu wa taa’la sehingga kami bisa menyampaikan informasi acara ini dengan baik. 

Acara ini tidak adanya rencana sama sekali akan tetapi acara ini bisa terlaksana karena semua dukungan dan semangat anggota PHT yang swadaya mengumpulkan dana dan didukung oleh komunitas diluar honda. Selain itu kegiatan halal bihalal ini bersamaan dengan kegiatan re-organisasi PHT, dimana juga akan dipilihnya ketua baru PHT.

Dari informasi yang saya sampaikan diatas saling memaafkan dan menyambung tali silaturahmi itu merupakan ajaran luhur dalam Islam, yang hendak dimunculkan pada momen Syawal bulan lebaran. walaupun tentu saja setiap saat kaum Muslimin harus mengindahkan ajaran ini tanpa memandangi hari dan momen tertentu. Tidak sebatas saat Idul Fitri saja, ini sejalan dengan hadis ‫من كان يؤمن بال واليوم الخأر فليصل رحمه‬ Artinya : “Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan Hari Akhir, maka sambunglah tali persaudaraan”. (H.R. Bukhari) Hakikat dan filosofi Halal bihalal menjadi momen yang sangat tepat untuk memperbaharui dan mempererat persaudaraan.

Ikuti terus kami dengan follow @Phtulungagung 

0 comments: