Minggu, 03 April 2022

GELAR ANNIVERSARY JELANG BULAN RAMADHAN, KOMUNITAS VARIO TULUNGAGUNG DIDAMPINGI CLUB BEAT DAN SCOOPY

PHTulungagung, Setelah sekian lama tertunda ditahun 2022 ini Komunitas Vario Tulungagung akhirnya melaksanakan kegiatan yang seharusnya diagendakan pada masa pandemi 2 tahun lalu, dengan format kopdar gabungan Komunitas Vario Tulungagung menggelar acara anniversary yang ke 13, Acara digelar bertepatan dengan malam ramadhan tahun 1443H/ 2022M dimana hari Ahad (minggu) Sudah mulai bulan puasa.

 Acara Sabtu kemarin dihadiri sekitar 80 Peserta dimana ada support system dari Komunitas Vario Plat AG dan Club Honda Beat Tulungagung dan Scoopy Tulungagung yang turut hadir memeriahkan acara anniversary 13 tahun Komunitas Vario Tulungagung, dimana acara dimulai pada pukul 21.00 karena menunggu teman-teman dari PlatAG yang memang perjalanan lumayan jauh dan mereka gas setelah sholat tarawih.

Acara dimulai dengan sambutan Ketua Komunitas Vario Tulungagung (Gogon) dan dilanjut oleh sambutan Ketua Paguyuban Honda Tulungagung (Yoga Setyawan)  yang turut hadir dan memberikan ucapan selamat dan wejangan kepada semua komunitas (club) motor untuk tetap menjaga kerukunan, keguyuban meskipun semakin kesini era perkembangan motor semakin berkembang dengan produksi CC yang berbeda, namun Ketua Paguyuban Honda Tulungagung berpesan untuk tetap menjaga keutuhan komunitas.

Selain menyambut para peserta, Ketua Paguyuban Honda Tulungagung (PHT) juga mempersilahkan para peserta dari luar kota untuk singgah dan mengenalkan sisi pariwisata yang wajib dikunjungi dikota tulungagung, mengingat hari esok adalah puasa pertama, tak elok kalo hanya di isi dengan kegiatan bermalas-malasan, dan teman-teman dari club Tulungagungpun juga bersedia untuk memandu teman-teman dari luar kota untuk berwisata dikota Tulungagung.

Diakhir acara Ketua Paguyuban Honda Tulungagung (PHT) mengajak semua peserta untuk berfoto bersama dan membuat video ucapan selamat menunaikan ibadah puasa, dari kami yang tergabung di Honda Community Jatim.






0 comments: